Eka Revi Ruswandi: Diminati Anak Muda, Industri E-Sport Sangat Menjanjikan

(Baliekbis.com),Industri e-sport yang tengah berkembang pesat dan digemari anak muda saat ini memiliki prospek sangat menjanjikan dan membuka lapangan kerja yang cukup besar.

“Jadi bukan hanya sekadar permainan dan buang-buang waktu atau merusak sebagaimana diperkirakan sejumlah kalangan,” ujar Eka Revi Ruswandi, CEO FGID dalam jumpa pers, Kamis (24/10/2019) di Kuta.

Banyaknya tim-tim e-sport yang sukses dan memiliki penghasilan yang menjanjikan membuat e-sport menjadi sebuah kesempatan yang menarik bagi generasi muda. Ditambahkan Eka, salah satu faktor meningkatnya minat masyarakat terhadp e-sport dikarenakan penetrasi internet yang mulai berkembang pesat di Indonesia.

Banyaknya tawaran internet cepat oleh penyedia layanan telekomunikasi juga membuat masyarakat dapat dengan mudah menikmati berbagai jenis game online yang sudah lebih dulu marak di luar negeri.

Electronic sport (e-sport) atau olahraga elekronik merupakan cabang olahraga yang dilakukan dengan menggunakan PC, mobile smartphone maupun konsol. Di Indonesia cabang olahraga baru ini sangat diminati oleh masyarakat terutama generasi muda.

Secara resmi e-sport muncul pertama kali di Tanah Air pada tahun 1999 dan untuk pertama kalinya saat itu game online diperlombakan. Event-event kompetisi game online terus berlanjut sampai hari ini baik kompetisi skala kecil sampai skala besar dan ini membuat sebagian anak muda Indonesia mulai melirik e-sport sebagai profesi dan bukan hanya permainan semata.

Eka menambahkan minat yang terus meningkat terhadap e-sport marupakan kesempatan baik yang harus diambil oleh FGID sebagai bentuk tanggung jawab dan keikutsertaan dalam mengembangkan bakat para pemain e-sport di Indonesia.

FGID berusaha menjadi wadah bagi para pemain baik amatir maupm profesional untuk mengembangkan bakat dan mengasah kemampuan mereka dalan olahraga elektronik melalui kompetisi-kompetisi yang diadakan oleh FGID sendiri seperti FGID Games Festival 2019 saat ini.

“Ketika kami mencetuskan FGID Games Festival 2019 tujuannya adalah rumah bagi semua pecinta olahraga kompetitif yang paling banyak dimainkan di dunia yaitu PUBG,” jelasnya.

FGID Games Festival 2019 berlangsung secara online dan offline sejak Agustus hingga Oktober 2019. FGID Games Festival 2019, saat ini telah memasuki babak Grand Final yang akan diadakan di TSM Bali pada tanggal 25-27 Oktober 2019 yang sebelumnya telah memasuki babak pajang diikuti oleh kurang lebih 2,800-an tim PUBGM dari berbagai kota di Indonesia.

Selain menyaksikan Grand Final FGID Games Festival 2019, para pecinta PUBG mobile juga disuguhkan sederet acara yang tidak kalah menan’k. Terdapat nonton bareng film Zombie Land dan acara menarik lainnya. Fast Gaming Indonesia yang juga dikenal sebagai FGID merupakan startup company di bidang gaming yang berdiri secara resmi pada Oktober 2018. (bas)