Nikmati Jalanan Menanjak Dengan Motor Kopling, Berikut Tips Cari_Aman Ala Safety Riding Bali

(Baliekbis.com), Motor kopling atau yang juga dikenal dengan motor manual punya daya tarik tersendiri bagi pemotor yang juga merupakan jenis motor yang banyak digemari selain motor matik. Tidak semua orang bisa menggunakan motor ini dengan baik karena bermain dengan tuas kopling dan gas ternyata tidak semudah itu. Apalagi saat mengalami medan jalanan tanjakan maupun turunan. Nah dibawah ini ada beberapa tips yang di sampaikan oleh team Safety Riding Instructor Yosepth Klaudius.

Tips #Cari_aman menanjak dengan motor kopling:
1. Gunakan gigi kecil saat menanjak, max gigi 3 agar motor penuh tenaga saat menanjak dan tidak mati mesin.
2. Jaga jarak dengan kendaraan didepan, biasanya saat berhenti kendaraan didepan akan mundur sejenak baru jalan.
3. Saat berhenti di tanjakan langsung rem, lepas gas, dan tekan kopling. saat mau jalan lepas kopling seirama dengan bukaan gas dan bukaan rem belakang.
4. Ingat saat berhenti di tanjakan gunakan rem depan untuk berhenti dan saat motor sudah berhenti gunakan rem belakang saja agar motor tidak mundur.

Sensasi menggunakan motor kopling begitu menyenangkan jika diimbangi dengan skill berkendara yang baik dan selalu #Cari_Aman.
Safety Riding Instructor Yosepth Klaudius mengungkapkan selain tips yang mesti diketahui pemotor kopling, pemahaman akan karakter motor juga harus dipahami pengendara, hal ini akan secara tidak langsung membuat pengendara menikmati sensasi riding bersama motor manual ini.

“Ulasan ini diharapkan bisa membantu menambah pengetahuan pemotor kopling dan dengan menjaga semangat #Cari_Aman dapat menjadi contoh pengendara lainnya yang selalu mentaati peraturan rambu -rambu lalu lintas sehingga bisa selamat sampai tujuan, dan menjadikan safety riding menjadi pegangan yang paling utama saat sedang berendara menggunakan sepeda motor,”ungkap Yoyo.