Bupati Gianyar Mahayastra Hadiri Karya Padudusan lan Ngusaba Dalem di Pura Dalem Pekung Payangan

(Baliekbis.com), Bupati Gianyar I Made Mahayastra menghadiri karya Pedudusan lan Ngusaba Dalem di Pura Dalem Pekung Br. Payangandesa, Desa Melinggih Payangan. Bupati Mahayastra yang didampingi beberapa pimpinan OPD selain melaksanakan persembahyangan juga menyerahkan bantuan sebesar Rp. 150 Juta yang diterima oleh Bendesa Pakraman Payangandesa,, I Nyoman Darma.A.Ag.MPDH yang disaksikan oleh tokoh adat dan masyarakat setempat, di Wantilan Jaba Pura setempat, Jumat (15/2).

Bupati Mahyastra di hadapan masyarakat berkesempatan memaparkan program- program pembangunan yang sudah berlangsung dan yang akan dilakukan kedepannya. Bupati juga menyampaikan apresiasi atas semangat yang ditunjukkan warga masyarakat yang segilik selunglung sabayantaka sehingga karya yang dilaksanakan bermanfaat bagi warga setempat dan masyarakat Kabupaten Gianyar pada umumnya.

Sementara itu Ketua Panitia Karya sekaligus Bendesa Pakraman Payangandesa, I Nyoman Darma mengatakan dudonan karya sudah dimulai dari hari Sabtu 12 Januari 2019 lalu dengan prosesi upacara nyukat genah yang dipuput oleh Ida Pedanda dari Gria Babakan. Sedangkan upacara Tawur pada Jumat ini (15/2) dihadiri Bupati Gianyar I Made Mahayastra,  dipuput oleh Ida Peranda Gede Jelantik Giri (siwa) dan Ida Pedanda Gede Rai Gunung Ketewel (Buda). Sedangkan puncak karya padudusan jatuh pada hari selasa (19/2) dan nyineb pada hari Mingu (24/2).

Dijelaskan juga karya Pedudusan lan Ngusaba Dalem di Pura Dalem Pekung Br. Payangandesa bertujuan untuk kerahuayuan jagat dan lebih mendekatkan diri kepada Ida sang Hyang widi melalui sara upacara. Bendesa I Nyoman Darma juga menjelaskan karya Padudusan Lan Ngusana Dalem menghabiskan dana jika dilihat dari RAB sebesar Rp.250 juta yang bersumber dari urunan sukarela warga dan bantuan dari Pemkab. Gianyar.

“Warga diluar Desa Pakraman juga sangat banyak membantu terutama bantuan wewalungan sarana upakara merupakan aturan warga warga di sekitar desa pakraman,” tegas I Nyoman Darma. Ditambahkan Pura Dalem Pekung juga merupakan pura tertua yang ada di Desa Pakraman Payangandesa yang disungsung oleh sekitar 300KK yang terhimpun dalam satu desa pakraman. (eni)