Sebanyak 5 Pengcab Ikuti Kejurprov Hockey Bali 2025, Jadi Wahana Pembinaan dan Seleksi Atlet
(Baliekbis.com), Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Hockey Bali 2025 secara resmi dibuka Ketua Umum Kini Bali, Gusti Ngurah Oka Darmawan, di GOR Debes Tabanan. Kejuaraan ini berlangsung selama dua hari, 9-10 Mei 2025, dan diikuti oleh 5 daerah, yaitu Denpasar, Gianyar, Tabanan, Badung, dan Jembrana. Pembukaan ditandai dengan pemukulan bola pertama oleh Ketua Koni Bali IGN Oka Darmawan didampingi Ketua Pengprov Hockey Bali Dr. dr. AAN. Jayakusuma, Sp.OG dan para pengcab Hockey Kabupaten/Kota yang ikut Kejurprov.
Ketua Pengkot Hockey Denpasar Nyoman Lodera didampingi Manajer Tim Hockey Denpasar, dr. Dewa Palguna, mengatakan bahwa tim Denpasar hanya melakukan persiapan selama sebulan dan berusaha untuk tampil sebaik mungkin.
“Kami masih dalam proses pembinaan dan walaupun waktu sangat mepet berusaha untuk menampilkan performa terbaik kami,” kata Lodera diamini dr. Dewa Palguna.
Ketua Pengprov Hockey Bali, AA Jaya Kusuma, mengatakan bahwa kejuaraan ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai ajang pembinaan dan seleksi atlet untuk meningkatkan kualitas dan prestasi hockey di Bali. Kejuaraan ini mempertandingkan 2 nomor, yaitu putra dan putri, dengan sistem pertandingan setengah kompetisi.
“Kejuaraan ini sangat penting bagi kami untuk mengetahui potensi atlet-atlet muda dan meningkatkan kualitas tim Hockey Bali,” kata AAN Jayakusuma.
Kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat dan prestasi atlet-atlet hockey di Bali, serta menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi dan sportivitas antar tim, serta sebagai ajang persiapan dalam event Porprov mendatang walaupun hanya melakukan pertandingan ekshebisi. ” Kami berharap masing masing pengcab untuk mempersiapkan atlet nya dengan baik,” pungkas Jayakusuma. (ags)
Leave a Reply