Tim PKTP Provinsi Bali Nilai SD N 1 Pupuan

(Baliekbis.com), Yayasan Kanker Indonesia (YKI) sebagai mitra pemerintah dalam penanggulangan kanker, akan selalu melaksanakan program Penanggulangan Kanker Terpadu paripurna (PKTP) sebagai program unggulan dalam upaya mencegah dan mengurangi penyakit kanker. Begitu disampaikan Ny. Ayu Pastika dalam sambutannya saat melakukan penilaian di SD N 1 Pupuan, Kamis (15/11).

Ditambahkannya dengan adanya lomba PKTP ini bukan hanya sekedar kegiatan akan tetapi, kegiatan ini akan terus dilaksanakan dan ditingkatkan supaya pemahaman akan bahaya kanker betul-betul dipahami pencegahan sejak dini serta menginfomasikan ke masyarakat pada umumnya sehingga timbul kesadaran diri untuk menjaga dan menerapkan pola hidup sehat.

Lebih lanjut dikatakannya berdasarkan data WHO hanya 5-10% saja kanker disebabkan oleh factor genetic/keturunan, selebihnya disebabkan oleh gaya hidup, pola makan , dan konsumsi minuman keras/alcohol atau merokok, kegemukan dan kurang olahraga. Permasalahan kanker berikutnya kebanyakan penderita kanker datang dalam keadaan terlambat. Keterlambatan disebabkan karena biaya pengobatan yang tinggi, pengertian dan kesadaran akan kanker masih kurang, informasi yang salah, serta adanya rasa takut untuk memeriksakan diri.

Ketua Yayasan kanker Indonesia cabang Gianyar Ny. Ida Ayu Surya Adnyani Mahayastra menambahkan bahwa jumlah penderita kanker di Kabupaten Gianyar dari tahun ke tahun cenderung mengalami peningkatan. Diakuinya penanggulangan kanker sejak dini merupakan hal yang mendesak yang harus dilakukan bersama-sama mulai dari anak sekolah, pemerintah, praktisi, organisasi wanita, serta yang tidak kalah penting adalah peran serta masyarakat.

Lebih lanjut Ny. Surya Adnyani Mahayastra menjelaskan bahwa untuk pencegahan kanker servik Pemkab Gianyar telah memberikan  Vaksinisasi Human Papiloma (HPV) pada anak usia 9 sampai 15 tahun yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kab. Gianyar bersama YKI cabang Gianyar. YKI cabang Gianyar juga berpartisipasi dalam ajang hari-hari besar nasional untuk melakukan pelayanan dan penyuluhan kepada masyarakat, sehingga informasi terkait dengan penyakit kanker dapat diketahui dan tahu dampak apabila tidak ditangani sejak dini.

Sebelum tim penilai melakukan penilaian, SD Negeri 1 Pupuan mempersembahkan lagu mars dan hymne kanker. Mewakili Bupati Gianyar, Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Gianyar I Wayan Suardana mengucapan terima kasih atas kesiapan SD Negeri 1 Pupuan  dan SMP Negeri 4 Tegalalang dalam menyambut lomba PKTP. Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim penilai. “Disamping memberikan penilaian juga kami berharap sekaligus dapat memberikan pembinaan-pembinaan sehingga upaya penanggulangan kanker terpadu di Kabupaten Gianyar dapat berjalan dengan baik,” ujar Suardana.

Dilanjutkannya, Kanker merupakan salah satu masalah kesehatan yang menjadi perhatian dan tanggung jawab bagi pemerintah Kab. Gianyar, melalui kerjasama antar sector dilandasi dengan keterbukaan saling menunjang, dengan menitik beratkan pada upaya pencegahan/deteksi dini, pengobatan, perawatan paliatif dan perawatan bebas nyeri. Suardana juga mengaku pihaknya telah berupaya meningkatkan kepedulian pada warganya. “Tim PKTP dan YKI Cab.Gianyar berupaya untuk meningkatkan kepedulian dalam upaya pencegahan dan deteksi lebih dini”, terang Suardana. (abg)