RS Bali Mandara Olah Limbah Cair untuk Hijaukan Lingkungan

(Baliekbis.com),Air limbah sebagian masih banyak yang dibuang ke saluran umum tanpa diolah lebih dulu. Hal ini selain akan mencemari saluran/sungai, juga bisa menimbulkan penyakit, racun dan dampak negatif lainnya.

“Padahal kalau air limbah diolah dengan baik dan tepat guna dapat dimanfaatkan untuk banyak kepentingan yang positif,” ujar Dirut RS Bali Mandara dr. Bagus Darmayasa, Senin (8/7/2019).

Karena itu penting pembangunan tempat pengolahan air limbah baik untuk lokasi perusahaan/pabrik maupun rumah sakit dan laboratorium. RS Bali Mandara sendiri sudah mengolah limbahnya dengan baik dan memberikan hasil yang positif.

Air limbah setelah melalui proses pengolahan yang ketat bisa dimanfaatkan untuk
menghijaukan dan membersihkan lingkungan. “Kita bisa gunakan air olahan yang sudah bersih itu untuk menyiram tanaman dan kebersihan sekitarnya,” tambah dokter Bagus Darmayasa.

Air yang sudah steril dari racun dan kotoran, dapat digunakan untuk menyiram halaman dan juga kebun. Sehingga dapat mengurangi pemborosan dari pemakaian air yang berlebihan. “Dan yang terpenting lingkungan jadi bersih dan asri. Kalau lingkungan bersih, orang jadi tidak risih,” tambah dokter pecinta motor tua ‘vespa’ ini.

Karena sudah dilakukan proses penyaringan yang ketat, air beracun menjadi bersih dari racun. Masyarakat menjadi tidak takut mengonsumsi ikan-ikan di sungai, berenang di sungai, dan mencuci pakaian di sungai. Namun apabila sungai tercemar limbah, lewat dekat sungai akan tercium bau busuk dan menyengat. (bas)