Rai Mantra Ingatkan Era Kreatif Jadi Peluang Sukses Anak Muda

(Baliekbis.com), Berbicara tentang leadership atau kepemimpinan hendaknya seorang pemimpin tidak takut untuk di kritik, dan perlu kritikan yang positif sehingga mampu memberikan layanan yang terbaik untuk masyarakat. Seorang pemimpin hendaknya memiliki komitmen yang kuat untuk melakukan inovasi dalam roda kepemerintahannya. Selain itu, seorang pemimpin harus bisa menggerakan spirit kemanusiaan, dan bukan hanya logika saja yang harus dijalankan tapi juga ada rasa yang bisa juga disebut dengan taksu. Demikian disampaikan Walikota Denpasar, I.B Rai Dharmawijaya Mantra saat menjadi pembicara pada kegiatan Orange Party yang diselenggarakan Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Jumat (25/8) di gedung IMACO.

Lebih lanjut Rai Mantra dihadapan ratusan mahasiswa baru mengatakan, kepemimpinan tersebut atau leadership tidak terlepas dari enterpreneurship atau kewirausahaan. Antara leadership dengan enterpreneurship ibarat kakak dengan adik, kedua hal ini saling berkaitan satu dengan yang lain, sehingga keduanya harus dilatih melalui kepribadian, kemampuan, baik itu emosional kontrol dan spriritual kontrolnya. Apalagi saat ini memasuki era globalisasi dengan berbagai tantangan yang mana para mahasiswa diharapkan mampu memahami ekonomi yang berkembang saat ini. “Jika ingin memiliki jiwa leadership atauenterpreneurship yang baik harus dapat memperhatikan beberapa hal seperti intelektual yang bagus, memiliki rasa sosial yang tinggi, menjaga keseimbangan emosi yang baik, menjaga keperibadian dengan baik serta mampu menjaga etika dan spiritual dengan baik pula,” kata Rai Mantra. Ini merupakan dasar-dasar untuk membentuk jiwa leadership dan enterpreneurship yang baik, seperti halnya pada era tahun 1750 yang maju saat itu adalah ekonomi pertanian kemudian 1750-2000 adalah era industri, tahun 2000-2010 yang maju adalah ekonomi informasi, dan sekarang ini merupakan ekonomi kreatif atau era digital. “Saat ini merupakan kesempatan buat adik-adik untuk berkembang dengan diimbangi kompetensi yang baik akan mudah menjadi sukses lewat informasi dan digitalisasi. Dan era ini menyebabkan orang yang kreatif dan inovatif mampu memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya guna mendulang sebuah kesuksesan,”pungkasnya.

Dekan Fakultas Ekonomi Undiksha, Prof. Naswan Suharsono mengatakan, kegiatan ini merupakan sebuah proses mahasiswa dari jenjang SMA menuju ke jenjang Perguruan Tinggi yang mana membutuhkan usaha yang keras dan tinggi untuk meraih sebuah kesuksesan. “Saat ini merupakan sebuah proses start berpikir untuk melakukan sebuah adaptasi yang lebih baik lagi, dan semoga dari kegiatan ini mahasiswa bisa memperoleh ilmu ataupun ide untuk kiat menjadi yang terbaik dan meraih kesuksesan melalui seminar kepemimpinan ini,”kata Suharsono. Menurutnya ada dua pembicara yang mengisi kegiatan ini yakni, Walikota Denpasar, I.B Rai Dharmawijaya Mantra dan Senator DPD RI, Arya Wedakarna. Sementara, salah seorang mahasiswi baru, Desak Putu Intan mengaku sangat terkesan bisa mengikuti seminar kepemimpinan ini. “Dari kegiatan ini saya bisa memperoleh ilmu dan pengalaman bagaimana kiat menjadi orang suskses lewat seminar kepemimpinan ini,” kata mahasiswi yang bercita-cita menjadi wirausaha muda ini. (ngurah)