Musrenbang RKPD Kabupaten Gianyar 2020: Memacu Pertumbuhan Ekonomi Berbasis Pertanian, Seni dan Budaya

(Baliekbis.com), Pemkab. Gianyar melalui Bappeda dan Litbang Kabupaten Gianyar  menggelar Musrenbang Rancangan RKPD Kabupaten Gianyar tahun 2020, di Ruang Sidang Utama Kantor Bupati Gianyar, Senin (25/3). Acara yang dibuka Wakil Bupati Gianyar, A.A Gede Mayun mengambil tema memantapkan infrastruktur untuk memacu pertumbuhan ekonomi berbasis pertanian, seni dan budaya dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Musrenbang dapat dijadikan sebagai media bagi segenap stakeholders untuk memberikan dan mendapatkan berbagai masukan yang strategis maupun konstruktif dalam rangka menyempurnakan penyusunan rancangan RKPD Kabupaten Gianyar 2020. Seperti dipaparkan oleh Kepala Bappeda dan Litbang Kab. Gianyar Drs. Gede Widarma Suharta,MM pelaksanaan musrenbang bertujuan untuk melakukan penajaman dan penyelarasan terhadap permasalahan  dan prioritas pembangunan daerah yang telah dirumuskan. Selain itu kata Gede Widarma Suharta dengan musrenbang ini kita dapat mensinergikan pengelolaan potensi antara Provinsi Bali, Kabupaten Gianyar dan desa serta mensinkronisasikan pelaksanan pembangunan daerah dalam upaya mencapai daya guna dan hasil guna yang sebesar-besarnya.

“ Setelah musrenbang ini kami akan melakukan desk rancangan RKPD dan Renja OPD mulai tanggal 29 Maret di Bappeda dan Litbang untuk membahas secara detail program, kegiatan, pagu indikatif, indikator dan target kinerja serta lokasi kegiatan di masing-masing OPD,” jelas Widarma Suharta

Sementara itu Sambutan Bupati Gianyar yang dibacakan oleh Wakil Bupati A.A Gede Mayun mengatakan, kegiatan musrenbang Rancangan RKPD Kabupaten Gianyar tahun 2020, merupakan kewajiban konstitusional yang harus dilaksanakan sebagai tahapan awal dari proses penyusunan RSPBD Kabupaten Gianyar tahun 2020. Wabup. Agung Mayun juga sangat bersyukur bahwa Ranperda RPJMD telah ditetapkan bersama DPRD pada tanggal 19 Maret 2019 lalu dan telah diundangkan menjadi Perda Nomor 5 tahun 2019 tentang RPJMD Semesta Berencana tahun 2018-2023. Perda inilah kata Wabup Gianyar menjadi pondasi penyusunan RKPD tahun 2020 secara holistic, terintegrasi dan selaras sesuai dengan visi misi membangun Bali yang berkonsep Nangun Sat Kerthi Loka Bali. Dimana pembangunan di Bali dilaksanakan dalam satu kesatuan wilayah, satu pulau, satu pola dan satu tata kelola.

Wabup.Agung Mayun juga memaparkan RKPD tahun 2020 dirancang untuk lebih memantapkan berbagai program strategis yang dilaksanaan mulai tahun ini. Diantaranya seperti penataan Kota Gianyar, pembangunan ruang rawat inap RSUD Sanjiwani, Pembangunan Pasar Umum Gianyar, pembangunan Pasar Seni Sukawati blok A dan blok B, pembangunan unit usaha air minum dalam kemasan pada PDAM Gianyar, pembangunan RSUD tipe C di Payangan, pemindahan dan pembangunan UPT Kesmas Payangan, Kantor Camat Payangan dan kantor Koramil Payangan,dan berbagai program prioritas lainnya di Kabupaten Gianyar.

“ Pelaksanaan program ini sangat memerlukan dukungan dari semua OPD, untuk itu saya harap seluruh kepala OPD  dapat merancang program dan kegiatan dalam renja OPD tahun 2020 selaras dengan program Rancangan RKPD Kabupaten Gianyar 2020,” tegas Wabup. Agung Mayun.

Bappeda dan Litbang Provinsi Bali yang diwakili oleh,  I.B Gde Wesnawa Punia,ST.M.Si, Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia, mengatakan musrenbang dapat menyelaraskan dan menjamin sinergitas potensi pembangunan antara provinsi dan kabupaten serta meningkatkan pertukaran pengetahuan dan teknologi. (eni)