Mensos Tegaskan Semua Kebutuhan Pengungsi Harus Terjamin

(Baliekbis.com), Menteri Sosial RI Idrus Marham minta semua kebutuhan warga di pengungsian harus terpenuhi baik secara kuantitas maupun kualitasnya “Sesuai pesan Bapak Presiden agar semua kebutuhan pengungsi baik makanam maupun kebutuhan dasar yang lainnya terjamin dan dalam jumlah cukup. Jangan sampai ada kekurangan,” tegas Mensos dalam kunjungan ke sejumlah lokasi pengungsi di Karangasem, Sabtu (7/7). Untuk itu Mensos Idrus Marham minta kepada semua pihak agar mendata dengan baik apa yang menjadi kebutuhan pengungsi. “Segera sampaikan apa saja yang dibutuhkan agar bisa kita penuhi. Pokoknya jangan sampai ada yang kurang,” tegas Mensos berulang-ulang kepada sejumlah pejabat di Karangasem.

Mensos juga mengingatkan agar sembako yang akan didistribusikan kepada warga di pengungsian dicek dengan teliti. Tujuannya agar sembako tersebut layak dikonsumsi. “Jangan sampai warga yang sudah mengungsi diberi makanan yang tidak layak atau kadaluwarsa,” ujar Idrus Marham saat mengecek gudang sembako pengungsi di Tanah Ampo. Di sisi lain Mensos mengingatkan bagaimana pola komunikasi yang cepat dalam rangka koordinasi kepada masyarakat bilamana ada hal-hal yang terjadi dan setiap hari ada dua kali informasi tentang perkembangan Gunung Agung. Sebab erupsi ini bisa terjadi setiap saat.

Saat ini tercatat pengungsi yang ada 4.385. Masyarakat yang mengungsi ini harus terjamin semua kebutuhan dasar yang diperlukan. “Saya minta Pemkab Karangasem betul-betul memantau perkembangan yang ada serta kebutuhannya. Apapun kebutuhan para pengungsi akan dipenuhi oleh pemerintah pusat,” tegasnya. Mensos dalam kunjungannya juga memantau Posko Pantau Gunung Agung di Rendang serta mengecek lokasi pengungsi dan berdialog. Dalam kunjungan ke lokasi pengungsi Menteri memuji makanan yang diberikan sudah cukup lengkap. (bas)