Jaman Now, Ini Dilakukan Agar Teknologi Mampu Bersinergi dengan Budaya

(Baliekbis.com), Seiring perkembangan teknologi yang begitu pesat di jaman Now ini, ternyata kemajuan dan perkembangan teknologi harus disinergikan dengan budaya yang ada. Karena, dengan melakukan hal tersebut setidaknya dapat dijadikan jembatan mempercepat  belajar budaya terutama pada generasi muda. Itu disampaikan, Ketua Rumah Budaya Penggak Men Mersi, I Kadek Wahyudita, Senin (27/11) di Denpasar. “Konten yang menjadi pertarungan kita bukan perkembangan alat di jaman now ini. Kontenyalah yang harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya. Sehinga, IT akan mampu menjadi jembatan terutama dalam mempercepat proses belajar budaya kepada anak-anak atau generasi muda,” jelasnya. Menurut dia, jangan sampai malah diantikan teknologi di era derasnya perkembangan dan kemajuan  IT saat ini.

“Sebisanya IT dapat dikontrol, diberi pengawasan serta dimanfaatkan di jaman Now ini,” ujarnya. Misal Wahyudita mencontohkan, dalam membuat Video-video pendek tentang lomba kebudayaan atau budaya disuatu daerah. Tentu akan memanfaatkan kecangihan dari IT. “Meskipun mereka (anak-anak) misalnya, bukan sekedar merekam-rekam saja. Akan tetapi, secara tidak sadar telah belajar tentang IT juga. Masih dalam waktu, kesempatan dan tempat yang sama salah satu perwakilan dari UNICEF, Prof. Dr. Isami Kinoshita menyampaikan, memang teknologi akan mampu disinergikan dengan budaya yang ada. Sehinga anak-anak di era ini akan bisa  juga mengkombinasikan kecanggihan IT dengan Budaya yang ada. “Itu mampu dikombinasikan para anak-anak generasi muda di era IT dengan lebih baik lagi. Sehinga bisa dikatakan, IT dan Budaya mampu saling beriringan,” katanya. Sembari Kinoshita menambahkan, sebisa mungkin semua harus disiapkan  dengan lebih baik lagi bagi anak-anak kita mulai saat ini. Apalagi, terkait dengan mengenal budaya sendiri ditengah-tengah gempuran IT dewasa ini. (afb)