Intibios Hadir di Bali, Beri Layanan Kesehatan Berkualitas dan Akurat

(Baliekbis.com), Direktur Intibios Bali Rio Abdurachman mengatakan kehadiran Intibios ingin memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas, akurat dan terpercaya kepada masyarakat khususnya Denpasar dan Bali.

Selain itu juga kenyamanan, mengingat Bali sebagai daerah wisata dimana wisatawan perlu house hospitality. “Jadi kita maksimalkan kenyamanannya kesehatan Laboratorium (Lab), Klinik dan Farmasi,” jelas Rio Abdurachman saat Launching Intibios, Minggu (27/3) di Jalan Raya Puputan Renon Denpasar.

Launching dihadiri pendiri Intibios yang juga mantan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukito, Menteri PPPA Bintang Darmawati dan Walikota IGN Jaya Negara.

Terkait pelayanan kesehatan yang ada yakni konsultasi dokter dan laboratorium medis seperti cek darah, urine medical ceck-up lainnya. “Sambil pararel kita siapkan apotek dan dokter (spesialis) sesuai kebutuhan yang ada di Bali,” tambahnya.

Menurut Rio sejak peristiwa Covid-19 melanda Indonesia, pelayanan dan kemampuan kesehatan sangat dibutuhkan, bahkan memerlukan bantuan banyak orang. “Jadi kehadiran klinik ini, bisa memberikan kontribusi kepada masyarakat terutama dalam hal kekesehatn. Tak hanya lab, pelayanan konsultasi dokter juga dihadirkan hingga pemberian obat bagi mereka yang membutuhkan untuk menjaga kesehatan,” jelasnya.

Intibios yang digagas Enggartiasto Lukito (Founder) ini bahkan telah berkontribusi untuk Indonesia di sejumlah daerah seperti di Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Semarang dan kota besar lainnya.

Menteri PPPA RI Gusti Ayu Bintang Darmawati berharap Intibios Lab juga dapat menyediakan psikologi klinis untuk para perempuan dan anak. Hal ini penting untuk melindungi anak dan perempuan dari kesehatan mental. “Saya berharap ke depan Intibios Lab dapat menyiapkan fasilitas psikologi klinis untuk perempuan dan anak,” kata Bintang Darmawati. (ist)