Dupa Bertuah “REG” Baik Untuk Kesehatan

(Baliekbis.com), Manfaat dan fungsi dupa bagi masyarakat Bali, khusunya yang beragama Hindu tetap dibutuhkan terutama manfaatnya dalam pelaksanaan upacara keagamaan, persembahyangan, dan lainya.”Jika muncul dupa dengan logo baru, kualitas bagus, dan harga cukup terjangkau tentu akan diminati masyarakat,”ujar I.B. Gede Baskara yang kini meluncurkan dupa organik bermerek REG, Kamis (18/1) di Denpasar.

Dikatakan, selain manfaat kegunaan dupa sebagai pelengkap upacara, dupa merek REG juga berfungsi sebagai alat perantara bagi kesehatan dan keseimbangan antara mikrokosmos dan makrokosmos. Selama ini masyarakat Bali di setiap pelaksanaan upacara keagamaan masih banyak menggunakan dupa berbahan kimia, dan yang pastinya akan merusak struktur pernapasan dalam tubuh.

“Jika ada dupa berbahan organik, pastinya lebih bagus bahkan baik juga untuk kesehatan,” terangnya. Lanjutnya, dengan berbekal sedikit pengetahuan sederhana tentang polusi dan radiasi, baik dari tuntunan ilmu kuno dan modern, maka dupa merek REG ini diproduksi. “Untuk bahan pembuatan dupa REG ini menggunakan tumbuh-tumbuhan ‘bertuah’ yang memiliki kandungan kimia alami/fitokimia tumbuhan yang ketika dibakar menghasilkan asap yang aman, sehat menentramkan dan membawa energi positif,” ucapnya.

Pembuatan dupa merek REG untuk teknik dan waktu pengolahan yang disesuaikan dengan budaya Bali dan kombinasi science dengan tiga fungsi yaitu sebagai sarana pengantar dan saksi segala doa, meditasi dan ritual serta , sebagai penghubung manusia dengan penciptanya. “Dan yang utama adalah sebagai pengharum, pembersih segala kotoran udara, serta parasit-parasit di tubuh,” imbuhnya.

Dijelaskan, dupa ini menggunakan bahan seperti serbuk getah kemenyan; kayu cendana; biji ketan hitam, daun awar-awar, kayu pule, alang-alang, kayu manis, kayu sintok, dan tambahan madu. “Melalui banyaknya proses, dan perjalanan belajar yang panjang yang tidak gampang ini, maka akhirnya mampu menciptakan dupa organik merek REG yang bisa digunakan dalam upacara,”jelasnya. (sus)