DFSK Super Cab Berkontribusi Aktif di Sektor Pariwisata Bali

(Baliekbis.com), Bali merupakan wilayah di Indonesia yang terus berkembang dan menjadi salah satu wajah Indonesia karena sektor pariwisatanya yang sudah mendunia. Perkembangan dan pertumbuhan sektor pariwisata ini bisa berlangsung karena ditunjang oleh berbagai aspek, salah satunya kendaraan komersial ringan yang menunjang aspek mobilitas logistik dan pembangunan infrastruktur.

Tingginya mobilitas logistik dan pembangunan infrastruktur di Bali menjadi peluang besar bagi DFSK untuk memenuhi kebutuhan tersebut, dan selama ini sukses dipenuhi dengan keberadaaan DFSK Super Cab. Sebagai kendaraan komersial ringan, DFSK Super Cab sangat bisa diandalkan berkat kemampuannya dalam mengangkut barang lebih banyak, tenaga yang kuat, harga yang terjangkau, hingga biaya operasional yang rendah.

Penerimaan yang baik ini tercermin dari penjualan DFSK Super Cab di Bali yang dilakukan oleh dealer Cahaya Surya Bali Inti Cemerlang (CSBIC) sebagai jaringan resmi di Pulau Dewata. Tercatat DFSK Super Cab menjadi tulang punggung penjualan di Bali dengan kontribusi rata rata 80% persen dari total penjualan kendaraan DFSK di Bali.

Sektor Pariwisata di Bali menjadi salah satu peluang serta pendukung utama dalam penerimaan positif selama ini yang diterima oleh DFSK Super Cab.

“Hal ini terbukti dengan tingginya animo DFSK Super Cab di Bali dan menjadi tulang punggung utama penjualan untuk mendukung sektor pariwisata, logistik, hingga infrastruktur yang terus dibutuhkan membangun Bali sebagai destinasi wisata bertaraf internasional,” ungkap PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile Achmad Rofiqi, Kamis (17/6).

DFSK Super Cab merupakan kendaraan komersial ringan bermodel pick-up yang tangguh, berkualitas tinggi, terjangkau, serta memiliki biaya operasional yang rendah. Kendaraan komersial ringan produksi Cikande, Serang, Banten ini sangat cocok untuk menunjang berbagai bisnis mulai dari logistik, peternakan, pertanian, dan berbagai sektor bisnis lainnya yang ada di Tanah Air.

Selain difungsikan sebagai kendaraan pick-up, DFSK Super Cab bisa dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan para konsumen. Sejauh ini, DFSK Super Cab bisa diubah menjadi angkutan umum, ambulans, mobil box, chiller box (untuk komoditas yang memerlukan pendinginan), hingga moko (mobil toko). Konsumen bisa melakukan modifikasi ini tanpa ribet-ribet berkunjung ke karoseri, karena semua bisa diurus melalui semua dealer resmi DFSK.

Sampai sekarang ini, DFSK sudah bekerja sama dengan sejumlah karoseri ternama yang memang spesialisasinya. Sebagai contoh DFSK sudah bekerja sama dengan Ambulance Pintar Indonesia (API) untuk pengerjaan modifikasi ambulans, atau Saluyu untuk pengerjaan mobil box. Bahkan karoseri-karoseri rekanan DFSK ini memberikan garansi dalam waktu tertentu untuk benda yang dikerjakan.(pur)